Assalamu'alaikum Warahmatullahi Wabarakatuh, apa kabar sobat TI semua? Semoga dalam keadaan sehat selalu ya!
Dalam kesempatan kali ini, kita akan membahas mengenai HTML atau Hypertext Markup Language. Apa itu HTML? Apa fungsinya? Kita akan segera mengetahuinya dalam pembahasan kali ini. Tanpa berlama-lama lagi, mari kita simak bahasannya!
Apa Itu HTML
HTML adalah kependekan atau singkatan dari Hypertext Markup Language, yaitu bahasa yang digunakan untuk memberitahu komputer bahwa dokumen yang kita buat berjenis HTML, sehingga komputer harus menanganinya sebagai dokumen yang akan diproses melalui browser.
Singkatnya, HTML adalah bahasa markah yang digunakan untuk membuat sebuah halaman website, sehingga komputer harus menampilkannya dengan browser. HTML bisa diibaratkan sebagai kertas kosong yang bisa kita isi di dalamnya dengan konten yang kita inginkan, seperti gambar, tulisan, video dan juga musik. Dengan adanya HTML, penjelajahan internet menjadi mungkin, karena HTML adalah sebuah dasar atau fondasi dari sebuah website. Tanpa HTML, maka tidak ada halaman website yang bisa tampil dan juga tidak memungkinkan adanya penjelajahan internet seperti sekarang ini.
Fungsi HTML
Seperti yang sudah diuraikan diatas, bahwa HTML berfungsi sebagai fondasi dari sebuah website. Selain itu, fungsi HTML adalah untuk menjadi kanvas yang bisa kita isi dengan konten yang kita butuhkan atau inginkan dan bisa kita tampilkan di internet untuk kalangan luas, sehingga kita bisa berkarya melalui HTML. HTML juga bisa kita hias menjadi lebih berwarna dan menarik dengan menggunakan bahasa lain yang bernama CSS (Cascading Style Sheet) yang akan kita bahas khusus pada artikel selanjutnya.
Bagaimana Tahapan Belajar HTML
HTML menggunakan tag-tag yang dibutuhkan untuk mengidentifikasi sebuah area atau bagian-bagian yang akan diisi sesuai dengan fungsi tag-tagnya. HTML bisa dipelajari mulai dari mengenali tag-tag HTML, karena hal inilah yang sangat mendasar dari dokumen HTML. tag-tag HTML dibuka dan ditutup oleh sepasang tag dengan tanda kurung yang juga merupakan tanda "kurang dari (<)" dan tanda "lebih dari (>)" dan ditutup dengan tanda garis miring. Setiap isi konten harus berada di dalam tag-tag tersebut. Beberapa contoh tag-tag HTML sebagai berikut:
<!DOCTYPE html> Berfungsi untuk memberitahu komputer bahwa dokumen yang kita buat ini adalah dokumen HTML.
<html> Tag awalan html yang ditutup dengan tag </html>.
<head></head> Menunjukkan awalan dan akhiran halaman HTML.
<title></title> Berfungsi untuk membuat judul dokumen HTML, tag ini berada di dalam tag head, contohnya: <head><title>Websiteku</title></head>.
<body></body> Menunjukkan awalan dan akhiran badan halaman HTML, tag ini berada di dalam tag html, contohnya: <html><body>Websiteku Keren</body></html>.
<h1></h1> Tag ini berfungsi sebagai heading atau tulisan judul artikel, terdiri dari 6 heading yang dapat kita gunakan. Semakin besar angka yang berada di belakang huruf "h", maka semakin kecil heading yang muncul/tampil. Tag ini harus berada di dalam tag body, contohnya: <body><h1>Ini Adalah Judul Artikel</h1></body>.
<p></p> Tag ini berfungsi untuk membuat sebuah paragraf satu baris, dengan tag ini, kita tidak perlu membuat format paragraf secara manual karena dengan tag ini, tulisan yang kita buat di dalamnya akan terformat secara otomatis. Sama seperti tag yang lain, tag ini juga harus berada di antara tag <body> dan </body>, contohnya: <body><p>Halo semuanya, Bagaimana kabarnya hari ini?</p></body>.
Mohon maaf, tidak semua tag HTML bisa kami sebutkan satu persatu dalam artikel kali ini, semoga tag-tag dasar yang kami bagikan sudah bisa mencukupi pengetahuan dasar dalam pembelajaran HTML kali ini. Anda bisa mempelajarinya lebih lanjut di website www.w3schools.com.
Kesimpulan
HTML merupakan bahasa yang digunakan untuk menjelaskan kepada komputer bahwa dokumen yang kita buat berjenis HTML, sehingga harus diproses dengan browser, bukan dengan pembuat dokumen biasa. HTML menggunakan beberapa tag yang harus dituliskan dalam penggunaannya agar tulisan, gambar, audio maupun video yang kita ingin masukkan ke dalam website dapat tampil sesuai dengan jenisnya. Untuk dapat menguasai HTML, kita perlu mempelajari tag-tag dasarnya yang sudah kami bagikan dalam postingan artikel kali ini. Semoga apa yang kami bagikan dapat bermanfaat dan menjadi motivasi bagi kita semua agar dapat mempelajari HTML lebih lanjut, sehingga kita bisa menguasainya dan membuat website yang bagus.
Demikianlah postingan kali ini, jangan lupa untuk membagikan artikel ini kepada orang terdekat Anda, jangan lupa juga untuk berlangganan blog ini agar tidak ketinggalan artikel terbaru. Kurang lebihnya mohon maaf, Wassalamu'alaikum Warahmatullahi Wabarakatuh.








